Di habitat
aslinya, kura-kura aldabra yang memiliki nama latin Aldabrachelys
Gigantea hidup di padang
rumput dan menghabiskan waktunya untuk mencari makan. Kura-kura aldabra adalah
jenis kura-kura herbivora (pemakan tumbuhan), meski kadang-kadang juga memakan
serangga, bangkai hewan-hewan kecil, dan kura-kura lain yang sudah mati.
Kura-kura
aldabra adalah jenis kura-kura yang berumur panjang selain kura-kura galapagos.
Umur kura-kura aldabra bisa mencapai 200 tahun. Secara fisik, kura-kura aldabra
bisa dikenali dengan bentuk kaki yang kuat, leher yang panjang, serta bentuk
tempurung yang berbentuk dome tinggi.
Meski ada
beberapa perbedaan, cara memelihara kura-kura aldabra relatif sama dengan cara memelihara sulcata. Dan berikut adalah cara
memelihara kura-kura aldabra:
1.
kandang
kura-kura aldabra.
tidak dibutuhkan kandang khusus untuk memelihara aldabra. anda bisa
menggunakan akuarium atau container box sebagai kandang kura-kura aldabra.
sebagai alas kandang (bidder), anda bisa menggunakan kertas koran yang bersih
sebagai alas kandang kura-kura aldabra. Kandang aldabra sebaiknya dibersihkan setiap
minggu sekali secara menyeluruh. Anda juga sebaiknya mengangkat kotoran
kura-kura aldabra dari dalam kandang setiap hari.
2.
makanan
kura-kura aldabra.
seperti yang sudah dikemukakan diatas, makanan kura-kura aldabra adalah
tumbuh-tumbuhan dan sayur-sayuran. para penggemar kura-kura aldabra biasanya
memberikan buah-buahan seperti apel dan pisang sebagai makanan aldabra. anda
juga bisa memberikan pellet sayuran yang biasa dijual di toko makanan hewan
tertentu. tempat minum bisa anda taruh di pojok kandang. air minum yang
diberikan untuk kura-kura aldabra adalah jenis air mineral, dan ganti air minum
setiap 3 hari sekali.
3.
cara
merawat kura-kura aldabra.
tidak dibutuhkan perawatan khusus kura-kura aldabra. untuk menjaga
kesehatannya, anda cukup menjemur kura-kura aldabra setiap minggu dibawah sinar
matahari. lakukan penjemuran ini dibawah jam 9 pagi selama 10 menit.
No comments:
Post a Comment